Jumat, 30 Juli 2010

Surat Seorang Bayi Perempuan untuk Mamanya

Untuk para sejenisku, jika kamu menjumpai tulisan ini, bacalah, dan jangan hamili seorang gadis. Untuk para gadis, jagalah hanya untuk suamimu kelak........

Mama Tersayang,

Saat ini aku ada di surga, duduk di pangkuan Allah. Allah sangatlah mengasihiku dan Ia turut menangis bersamaku. Ia menangisi hatiku yang telah dihancurkan. Sebelumnya aku amat diinginkan untuk menjadi seorang gadis kecil.

Aku tak begitu mengerti tentang apa yang telah terjadi. Aku dulu begitu senang saat aku mulai menyadari keberadaanku. Aku ada di dalam tempat yang gelap namun nyaman. Kupandangi jari tangan dan kakiku. Alangkah cantik diriku dalam masa perkembanganku, walaupun belum dekat masanya sampai tibanya saat aku telah siap meninggalkan lingkunganku itu.

Aku habiskan sebagian besar waktuku dengan tidur ataupun berfikir. Bahkan pada hari-hari terawal hidupku, aku merasakan hubungan istimewa antara aku dan Mama. Kadang aku mendengar Mama menangis. Kadang-kadang Mama berteriak atau menjerit, lalu menangis. Kudengar Papa balik berteriak, aku merasa sedih dan berharap bahwa Mama akan segera pulih. Aku berfikir, kenapa kiranya Mama sering menangis. Pernah hampir seharian Mama menangis. Aku turut sedih. Tak dapat kubayangkan kenapa Mama sesedih itu.

Pada hari yang sama, sesuatu yang mengerikan terjadi. Monster yang amat mengerikan memasuki tempat yang hangat dan menyenangkan tempat aku berada. Aku amat takut dan mulai berteriak, namun tak sekalipun engkau mencoba menolongku. Mungkin engkau tak pernah mendengarku. Monster itu dekat dan lebih dekat lagi, sedang aku berteriak dan berteriak lagi, "Mama, Mama ... tolonglah aku; Mama, tolong aku". Lengkaplah teror yang kualami. Aku berteriak dan berteriak hingga kupikir aku tak mampu lagi melakukannya. Lalu monster itu mengoyakkan lenganku. Amat sakit rasanya, nyerinya tak dapat kuterangkan. Teror itu tak berhenti. Oh, betapa aku memohon kepadanya untuk berhenti. Aku berteriak ngeri saat monster itu mengoyak lepas tungkaiku. Walaupun aku telah mengalami teror seperti itu, aku masih sekarat.

Kutahu aku takkan pernah memandang wajah Mama, atau mendengar Mama berkata kepadaku betapa Mama menyayangiku. Aku ingin melenyapkan semua air mata Mama. Kubuat banyak rencana untuk membuat Mama bahagia. Aku tak bisa; seluruh mimpiku telah buyar. Walau aku berada dalam nyeri dan kengerian yang hebat, di atas semuanya aku merasakan nyerinya hatiku yang hancur. Aku tak mengharapkan sesuatu selain menjadi anak Mama.

Tak ada gunanya lagi kini, aku telah mengalami kematian yang menyakitkan. Aku hanya dapat membayangkan hal-hal buruk yang telah mereka buat terhadap diri Mama. Aku ingin memberitahu Mama sebelum aku pergi bahwa aku mencintai Mama, namun aku tak tahu kata-kata apa yang Mama dapat mengerti.

Dan segera sesudahnya, aku tak lagi memiliki nafas untuk mengucapkannya; aku mati.

Aku merasakan kebangkitan diriku. Aku dihantar oleh malaikat memasuki tempat besar yang indah. Aku masih menangis, namun sakit fisik kini telah lenyap. Malaikat itu membawaku kepada Allah, lalu meletakkanku di pangkuanNya. Ia berkata bahwa Ia mencintaiku, maka aku gembira.

Aku menanyakan apakah kiranya yang telah membunuhku. Ia menjawab, "Aborsi. Aku menyesal, anakKu; sebab Aku tahu bagaimana rasanya." Aku tak tahu apa itu aborsi; kupikir itu adalah nama dari monster tadi.

Aku menulis untuk mengatakan aku mencintai Mama dan untuk memberitahu Mama betapa inginnya aku menjadi gadis kecil Mama. Aku telah berjuang keras untuk hidup. Aku ingin hidup. Aku punya kemauan itu, tapi aku tak sanggup; monster itu terlampau kuat. Monster itu telah menyedot lepas lengan dan tungkaiku, kemudian seluruh diriku. Tak mungkin untuk hidup. Aku ingin Mama tahu bahwa aku telah berjuang untuk tetap tinggal bersama Mama. Aku tak ingin mati.

Mama, tolong awasi pula si monster aborsi. Mama, aku sayang Mama. Dan aku juga tak suka Mama mengalami nyeri seperti yang telah kualami.

Tolong hati-hati.

Dengan Cinta, Bayi Perempuanmu
Not by me

Simple Rule to be happy

1. Free your heart from hatred.

2. Free your mind from worries.

3. Live simply.

4. Give more.

5. Expect less.

No one can go back and make a brand new start.

Anyone can start from now and make a brand new ending.

God didn't promise days without pain, laughter without sorrow, sun without rain, but He did promise strength for the day, comfort for the tears,and light for the way.

Disappointments are like road humps, they slow you down abit but you enjoy the smooth road afterwards. Don't stay on the humps too long. Move on!

When you feel down because you didn't get what you want, just sit tight and be happy, because God is thinking of something better to give you.

When something happens to you, good or bad, consider what it means There's a purpose to life's events, to teach you how to laugh more or not to cry too hard.

You can't make someone love you, all you can do is be someone who can be loved, the rest is up to the person to realise your worth.

The measure of love is when you love without measure.

In life there are very rare chances that you'll meet the person you love and loves you in return. So once you have it don't ever let go, the chance might never come your way again.

It's better to lose your pride to the one you love, than to lose the one you love because of pride.

We spend too much time looking for the right person to love or finding fault with those we already love, when instead we should be perfecting the love we give.

When you truly care for someone, you don't look for faults,you don'tlook for answers, you don't look for mistakes. Instead, you fight the mistakes, you accept the faults,and you overlook the excuses.

Never abandon an old friend.You will never find one who can take his place. Friendship is like wine, it gets better as it grows older.

-------------------------------------------------------------------------

  1. Bebaskan dirimu dari kebencian
  2. Bebaskan pikiranmu dari kesusahan.
  3. Hiduplah secara sederhana.
  4. Berilah lebih.
  5. Kurangilah harapan.

Tiada seorangpun yang bisa kembali dan mulai baru dariawal.

setiap orang dapat mulai saat ini dan melakukan akhir yang baru.

Tuhan tidak menjanjikan hari2 tanpa sakit, tertawa tanpa kesedihan, matahari tanpa hujan, tetapi Dia menjanjikan kekuatan untuk hari itu, kebahagiaan untuk air mata, dan terang dalam perjalanan.

Kekecewaan bagai "polisi tidur", ini akan memperlambatmu sedikit tetapi kau selanjutnya akan menikmati jalan rata. Jangan tinggal terlalu lama saat ada "polisi tidur".Berjalanlah terus.

Ketika kau kecewa karena tidak memperoleh apa yang kau kehendaki,terimalah dan bergembiralah, karena Tuhan sedang memikirkan sesuatu yang lebih baik untuk dirimu,

Saat terjadi sesuatu padamu, baik atau buruk, pertimbangkanlah artinya Ada suatu maksud untuk setiap kejadian dalam kehidupan, mengajarmu bagaimana lebih seringkali tertawa atau tidak terlalu keras menangis.

Kau tidak dapat memaksa seseorang mencintaimu, apa yang dapat kau perbuat hanyalah membiarkan dirimu untuk dicintai, selebihnya ada pada orang itu untuk menilai dirimu.

Ukuran cinta adalah saat kau mencintai tanpa batas. Dalam kehidupan jarang akan kautemui seseorang yang kaucintai dan orang itu mencintaimu juga.

Jadi sekali kau memperoleh cinta jangan lepaskan, ada kemungkinan cinta itu tidak datang kembali.

Lebih baik kehilangan harga dirimu kepada orang yang mencintaimu, daripada kehilangan orang yang kaucintai karena harga dirimu.

Kita terlalu mem-buang2 waktu untuk men-cari2 orang yang sesuai untuk dicintai atau melihat kesalahan2 pada orang yang telah kita cintai, dari pada malah seharusnya kita menyempurnakan cinta yang kita berikan.

Jika kau sungguh2 senang pada seseorang, janganlah kau men-cari2 kekurangan2nya, kau jangan men-cari2 alasan, kau jangan men-cari2 kesalahan2nya. Malahan, kau atasi kesalahan2 itu, kau terima kekurangan2 itu dan jangan kau hiraukan alasan2 itu

Jangan pernah meninggalkan rekan lama. Kau tidak akan pernah mendapat penggantinya. Persahabatan adalah bagai anggur, tambah lama akan tambah baik.

Not by me

Antara Rasa Suka, Cinta & Sayang

Dihadapan orang yang kucintai, musim dingin berubah menjadi musim semi yang indah. Dihadapan orang yang kusukai, musim dingin tetap saja musim dingin hanya suasananya lebih indah sedikit.

Dihadapan orang yang kucintai, jantung tiba2 berdebar lebih cepat. Dihadapan orang yang kusukai, hanya merasa senang dan gembira saja.

Apabila aku melihat kepada mata orang yang kucintai, mata berkaca-kaca. Apabila kumelihat kepada mata orang yang kusukai, aku hanya tersenyum saja.

Dihadapan orang yang kucintai, kata2 yang keluar berasal dari perasaan yang terdalam. Dihadapan orang yang kusukai, kata2 hanya keluar dari pikiran saja.

Jika orang yang kucintai menangis, akupun akan ikut menangis disisinya. Jika orang yang kusukai menangis, aku hanya menghibur saja.

Perasaan cinta itu dimulai dari mata, sedangkan rasa suka dimulai dari telinga Jadi jika aku mau berhenti menyukai seseorang, cukup dengan menutup telinga. Tapi apabila aku mencoba menutup mata dari orang yang kucintai, cinta itu berubah menjadi tetesan air mata dan terus tinggal di hati dalam jarak waktu yang cukup lama.

"Tetapi selain rasa suka dan rasa cinta... ada perasaan yang lebih mendalam. Yaitu rasa sayang. Rasa yang tidak hilang secepat rasa cinta. Rasa yang tidak mudah berubah. Perasaan yang dapat membuatku berkorban untuk orang yang kusayangi. Mau menderita demi kebahagiaan orang yang kusayangi. Cinta ingin memiliki. Tetapi Sayang hanya ingin melihat orang yang kusayangi bahagia. Walaupun aku harus kehilangannya."

Not by me

Mahkluk apakah itu Cinta ??

Cinta itu seperti kupu-kupu. Tambah dikejar, tambah lari. Tapi kalau dibiarkan terbang, dia akan datang disaat kamu tidak mengharapkannya. Cinta dapat membuatmu bahagia tapi sering juga bikin sedih, tapi cinta baru berharga kalau diberikan kepada seseorang yang menghargainya. Jadi jangan terburu-buru dan pilih yang terbaik.

Cinta bukan bagaimana menjadi pasangan yang "sempurna" bagi seseorang. Tapi bagaimana menemukan seseorang yang dapat membantumu menjadi dirimu sendiri.

Jangan pernah bilang "I love you" kalau kamu tidak perduli. Jangan pernah membicarakan perasaan yang tidak pernah ada. Jangan pernah menyentuh hidup seseorang kalau hal itu akan menghancurkan hatinya. Jangan pernah menatap matanya kalau semua yang kamu lakukan hanya berbohong.

Hal paling kejam yang seseorang lakukan kepada orang lain adalah membiarkannya jatuh cinta, sementara kamu tidak berniat untuk menangkapnya...

Cinta bukan "Ini salah kamu", tapi "Ma'afkan aku". Bukan "Kamu dimana sih?", tapi "Aku disini". Bukan "Gimana sih kamu?", tapi "Aku ngerti kok". Bukan "Coba kamu gak kayak gini", tapi "Aku cinta kamu seperti kamu apa adanya".

Kompatibilitas yang paling benar bukan diukur berdasarkan berapa lama kalian sudah bersama maupun berapa sering kalian bersama, tapi apakah selama kalian bersama, kalian selalu saling mengisi satu sama lain dan saling membuat hidup yang berkualitas.

Kesedihan dan kerinduan hanya terasa selama yang kamu inginkan dan menyayat sedalam yang kamu ijinkan. Yang berat bukan bagaimana caranya menanggulangi kesedihan dan kerinduan itu, tapi bagaimana belajar darinya.

Caranya jatuh cinta: jatuh tapi jangan terhuyung-huyung, konsisten tapi jangan memaksa, berbagi dan jangan bersikap tidak adil, mengerti dan cobalah untuk tidak banyak menuntut, sedih tapi jangan pernah simpan kesedihan itu.

Memang sakit melihat orang yang kamu cintai sedang berbahagia dengan orang lain tapi lebih sakit lagi kalau orang yang kamu cintai itu tidak berbahagia bersama kamu.

Cinta akan menyakitkan ketika kamu berpisah dengan seseorang, akan menyakitkan apabila kamu dilupakan oleh kekasihmu, tapi cinta akan lebih menyakitkan lagi apabila seseorang yang kamu sayangi tidak tahu apa yang sesungguhnya kamu rasakan.

Yang paling menyedihkan dalam hidup adalah menemukan seseorang dan jatuh cinta, hanya untuk menemukan bahwa dia bukan untuk kamu dan kamu sudah menghabiskan banyak waktu untuk orang yang tidak pernah menghargainya. Kalau dia tidak "worth it" sekarang, dia tidak akan pernah "worth it" setahun lagi ataupun 10 tahun lagi. Biarkan dia pergi.

Jadi sebenarnya apakah itu yang namanya cinta?

Apakah telapak tangan tiba2 berkeringat, hati deg-degan, suara nyangkut di dalam tenggorokan?

Hal itu bukanlah cinta, tapi suka...

Apakah tangan tak dapat berhenti memegang dan menyentuhnya?

Hal itu bukanlah cinta, tapi birahi ...

Apakah sebuah kebanggaan dan selalu ingin memamerkannya kepada semua orang?

Hal itu bukanlah cinta, tapi sebuah kemujuran...

Apakah selalu menginginkannya karena tahu dia akan selalu menemani?

Hal itu bukanlah cinta, tapi kesepian ...

Apakah kebersamaan dengan dia karena semua orang menginginkannya?

Hal itu bukanlah cinta, tapi kesetiaan ...

Apakah menerima pernyataan cintanya karena tidak mau menyakiti hatinya?

Hal itu bukanlah cinta, tapi rasa kasihan ...

Apakah sebuah kesediaan untuk memberikan semua yang disukai untuknya?

Hal itu bukanlah cinta, tapi kemurahan hati ...

Apakah rasa cemburu bila dia bicara dengan orang lain?

Hal itu bukanlah cinta, tapi takut kehilangan ...

Apakah ketika mengatakan padanya bahwa dia adalah satu satunya hal yang

dipikirkan?

GOMBAL ...

Apakah tetap masih bersamanya karena campuran dari rasa nyeri dan

kegembiraan yang tidak dapat digambarkan kata-kata?

Itulah cinta ...

Apakah masih tetap menerima kesalahannya karena hal itu adalah bagian

dari kepribadiannya?

Itulah cinta ...

Apakah disaat tertarik pada orang lain, tapi masih bersamanya dengan setia?

Itulah cinta ...

Apakah rela memberikan hati, kehidupan, dan kematian?

Itulah cinta ...

Apakah hati terasa tercabik bila dia sedang sedih?

Itulah cinta ...

Apakah ketika menangis untuk kepedihannya biarpun dia cukup tegar?

Itulah cinta ...

Apakah ikut terluka bila dia sedang sakit?

Itulah cinta ...

Apakah selalu ingin menyentuhnya, memeluknya karena rasa sayang kepadanya?

Itulah cinta ...

Apakah matanya melihat hati ini yang sesungguhnya dan menyentuh jiwa secara dalam sekali sampai terasa nyeri?

Itulah cinta ...

Cinta memang merupakan sesuatu yg ABSURD and Unexplain, tapi yg terpenting mencintailah karena itu adalah sesuatu yang dianugerahi oleh Allah. Menerima kekasih dengan segala kekurangan dan kelebihannya.

Cinta itu harus saling memberi dan menerima dengan segala keikhlasan hati.

Jadi, yang manakah perasaan cintamu saat ini, sobat ?? hanya kamu sendiri yang dapat menentukannya.

Not by me

Kamis, 29 Juli 2010

Bukanlah Cinta Monyet Belaka

Menjadi sepasang kekasih itu suatu hal yang mengesankan dan 'harus dipertahankan' jika memang sudah sepadan. Seperti kata kata berikut: cinta tak pernah akan begitu indah, jika tanpa persahabatan yang satu selalu menjadi penyebab yang lain dan prosesnya adalah irreversible.

Seorang pecinta yang terbaik adalah sahabat yang terhebat. Jika engkau mencintai seseorang, jangan berharap bahwa seseorang itu akan mencintaimu persis sebaliknya dalam kapasitas yang sama. Satu diantara kalian akan memberikan lebih, yang lain akan dirasa kurang. Begitu juga dalam cinta: engkau yang mencari, dan yang lain akan menanti.

Jangan pernah takut untuk jatuh cinta. Mungkin akan begitu menyakitkan, dan mungkin akan menyebabkan engkau sakit dan menderita. Tapi jika engkau tidak mengikuti kata hati, pada akhirnya engkau akan menangis jauh lebih pedih karena saat itu menyadari bahwa engkau tidak pernah memberi cinta itu sebuah jalan.

Cinta bukan sekedar perasaan tapi sebuah komitmen. Perasaan bisa datang dan pergi begitu saja. Cinta tak harus berakhir bahagia karena cinta tidak harus berakhir. Cinta sejati mendengar apa yang tidak dikatakan dan mengerti apa yang tidak dijelaskan, sebab cinta tidak datang dari bibir dan lidah atau pikiran. melainkan dari HATI.

Ketika engkau mencintai, jangan mengharapkan apapun sebagai imbalan, karena jika engkau demikian, engkau bukan mencintai, melainkan investasi.

Jika engkau mencintai, engkau harus siap untuk menerima penderitaan. Karena jika engkau mengharap kebahagiaan, engkau bukan mencintai, melainkan memanfaatkan. Lebih baik kehilangan harga diri dan egomu bersama seseorang yang engkau cintai daripada kehilangan seseorang yang engkau cintai, karena egomu yang tak berguna itu.

Jangan mencintai seseorang seperti bunga, karena bunga mati kala musim berganti, cintailah mereka seperti sungai, sebab sungai mengalir selamanya.

Cinta mungkin akan meninggalkan hatimu bagaikan kepingan2 kaca, tapi tancapkan dalam pikiranmu, bahwa Ada seseorang yang akan bersedia untuk menambal lukamu dengan mengumpulkan kembali pecahan2 kaca itu. Sehingga engkau akan menjadi utuh kembali.

So berjuanglah hingga dapat cinta sejati, OK

Not by me

Jatuh Cinta setiap hari

Setiap orang dewasa yang normal pernah mengalami jatuh cinta. Dalam keadaan terakhir, dunia rasanya hanya milik kita sepasang. Semua hal kelihatan indah dan penuh kenikmatan. Jangankan kelebihan, kekuranganpun amat mudah diterima sebagai sebuah sisi yang mengandung unsur menyenangkan. Setiap tarikan nafas, seperti menghirup bau harum nan segar di pegunungan. Kalau bisa, mesin waktupun mau dibuat berhenti. Sehingga kondisi hidup yang serba menyenangkan bisa bertahan selamanya.

Sekarang bayangkan sebuah lingkungan kerja yang dihuni hanya oleh manusia-manusia yang pekerjaannya hanya satu: jatuh cinta. Hari ini jatuh cinta pada pekerjaan. Besoknya jatuh cinta pada diri sendiri. Lusa jatuh cinta pada istri. Tiga hari kemudian jatuh cinta pada anak-anak di rumah. Empat hari berikutnya jatuh cinta pada orang tua. Lima hari terakhir jatuh cinta pada mertua. Singkat kata, lima hari kerjanya diisi penuh oleh jadwal jatuh cinta. Siklus kerja mingguan penuh dengan warna dan spirit hidup jatuh cinta.

Mari kita mulai dengan jatuh cinta pada pekerjaan.

Tidak banyak orang yang bisa hidup 'mewah' dengan mengganti pekerjaan setiap kali tidak suka. Kalaupun ada orang pintar yang mudah diterima di sana-sini, pada suatu titik ada juga batas kebosanan dari kegiatan pindah-pindah kerja. Salah seorang kutu loncat sahabat saya, bahkan bertutur bosan bahwa yang namanya jadi pekerja di manapun cirinya hanya dari itu ke itu saja. Belajar dari sini, bagi mereka yang mengira bahwa tempat kerja di tempat lain lebih baik dibandingkan tempat sekarang, mungkin sudah saatnya melakukan refleksi ulang.

Di tempat kerja manapun ada masalah, tantangan, orang yang tidak cocok, konflik, dan deretan hal sejenis. Bahkan setelah jadi pengusahapun, deretan hal tadi akan senantiasa hadir. Kalau berkaitan dengan kenaikan gaji, promosi jabatan dan hal-hal menyenangkan lainnya, kita tidak memerlukan usaha untuk menerimanya dengan ikhlas. Namun bekaitan dengan hal-hal negatif seperti tidak cocok dengan orang lain, konflik, masalah, diperlukan banyak usaha agar kita bisa jatuh cinta pada pekerjaan.

Jatuh cinta kedua yang amat penting adalah jatuh cinta pada diri sendiri. Orang yang teramat sering jatuh cinta pada dirinya - apa lagi senantiasa awas akan bahaya kesombongan - sebenarnya sudah sampai pada titik lebih tinggi dari sekadar bahagia. Bahagia masih dibayang-bayangi oleh kesedihan. Namun, pencinta diri sendiri secara penuh, tidak lagi dikejar bayangan kesedihan, atau mengejar bayangan kebahagiaan. Bayangan itu sendiri sudah tidak ada dan menyatu dengan sang aku.

Bagi saya, tidak ada orang yang lebih beruntung dari orang yang sudah sampai di titik ini. Di tempat manapun, di waktu kapanpun, dan bersama siapapun, ia selalu bercumbu dengan sang aku. Suka-duka, sedih-bahagia, siang-malam, rindu-benci, dan dikotomi hidup sejenis, sudah musnah bersamaan dengan jatuh cinta dia pada sang aku.

Tidak ada penolakan terhadap sang aku, yang ada hanya penerimaan. Tidak ada keterpaksaan, sikap ikhlas senantiasa mengalir dalam setiap moment. Tidak ada pembandingan, yang ada hanya ketulusan untuk melihat bahwa saya ini adalah saya. Nikmat sekali bukan? Lebih-lebih ongkos ke arah itu tidak terlalu mahal, ia hanya memerlukan keikhlasan untuk menerima dan kemudian mencintai sang aku. Itu saja.

Jatuh cinta berikutnya, adalah jatuh cinta pada keluarga. Istri, anak, orang tua, mertua serta anggota keluarga lainnya, adalah serangkaian manusia yang berkontribusi besar terhadap bangunan hidup kita. Tanpa orang tua dan mertua, mungkin tidak ada kehidupan. Tanpa istri/suami serta anak, rumah akan lebih menyerupai tempat kering, sepi dan sunyi.

Saya tidak tahu bagaimana kehidupan Anda, namun dalam kehidupan saya tempat paling indah di dunia ini adalah rumah. Di mana orang-orang yang saya cintai, orang-orang yang menerima diri saya secara utuh, tinggal dan menunggu kedatangan saya setiap hari.

Memasuki pintu rumah, terutama ketika baru pulang dari tugas luar kota, seperti memasuki gerbang surga. Betapa mewahpun hotel tempat menginap, betapa bersihpun bandar udara yang saya lalui, betapa cantikpun wanita-wanita yang lewat di perjalanan, tetapi tetap tidak bisa menggantikan posisi orang-orang rumah.

Saya bersukur sekali ke Tuhan karena dikaruniai seorang wanita yang bisa membuat saya jatuh cinta setiap hari. Dengan seluruh kesabarannya, kesediaannya untuk menerima, kejujurannya, serta sejumlah kekurangan lainnya, ia berhasil menimbulkan hasrat jatuh cinta setiap hari.

Sebagaimana sepasang remaja yang lagi jatuh cinta, perasaan serupa juga sering mengunjungi saya bersama karunia Tuhan tadi. Modal yang bisa menimbulkan hasrat jatuh cinta tadi sebenarnya tidak banyak. Perhatian, kesabaran dan kesediaan untuk menerima seutuhnya hanyalah hal murah, sederhana dan dimiliki setiap orang yang bisa menimbulkan hasrat orang lain untuk jatuh cinta pada diri kita.

Sebagaimana pernah ditulis Deborah Waitley, to love another is to look at the good. (Mencintai berarti melihat aspek baik dari orang lain). Atau mirip dengan apa yang pernah ditulis Katherine He Burb, 'love has nothing to do with what you are expecting to get -only with what you are expecting to give - which is everything'. (Cinta berkaitan dengan apa yang kita berikan, dan di sinilah letak kebesaran cinta).

Kalau demikian, bukankah tidak terlalu sulit membuat orang lain jatuh cinta pada diri kita setiap hari?

Quoted from : Gede Prama Ideas

dua puluh tiga tahun

Tak terasa dua bulan lagi genap sudah dua puluh tiga tahun kumenjalani hidup.

Semilir angin di langit sore jakarta yg berpendar keemasan membuatku menyelami hari2 yang telah lalu bertemankan segelas cappucinno. Selama ini aku telah belajar banyak hal tentang hidup ini:

Aku belajar,

Bahwa aku tak bisa memaksa orang lain untuk mencintaiku, aku hanya dapat melakukan sesuatu untuk orang yang kucintai.

Aku belajar,

Bahwa butuh waktu bertahun2 untuk membangun kepercayaan dan hanya butuh beberapa detik saja untuk menghancurkannya.

Aku belajar,

Bahwa sahabat terbaik, bersamanya dapat melakukan banyak hal dan kita selalu memiliki waktu terbaik.

Aku belajar,

Bahwa orang yang kukira jahat, justru adalah orang yang membangkitkan semangat hidupku kembali serta orang yang begitu perhatian padaku.

Aku belajar,

Bahwa persahabatan sejati senantiasa bertumbuh walau dipisahkan oleh jarak yang jauh. Beberapa diantaranya melahirkan cinta sejati.

Aku belajar,

Bahwa jika seseorang tidak menunjukkan perhatian seperti yang Aku inginkan, bukan berarti bahwa dia tidak mencintaiku.

Aku belajar,

Bahwa sebaik-baiknya kayla, dia pasti pernah melukai perasaanku. Dan untuk itu aku harus sanggup memaafkannya.

Aku belajar,

Bahwa aku harus belajar mengampuni diri sendiri dan orang lain. Kalau tidak mau dikuasai perasaan bersalah terus menerus.

Aku belajar,

Bahwa lingkungan dapat mempengaruhi diriku, tapi Aku harus bertanggung jawab untuk apa yang telah kulakukan.

Aku belajar,

Bahwa mereka dapat melihat sebuah benda yang sama, tapi terkadang dari sudut pandang yang berbeda.

Aku belajar,

Bahwa tidaklah penting apa yang kumiliki, akan tetapi yang terpenting adalah Apakah makna aku terlahir sampai sekarang ini.

Aku belajar,

Bahwa tidak ada yang instant atau serba cepat di dunia ini. Semua butuh proses dan pertumbuhan, kecuali saya ingin sakit hati.

Aku belajar,

Bahwa saya harus memilih apakah menguasai sikap dan emosi. Atau sikap dan emosi itu yang menguasai diriku.

Aku belajar,

Bahwa Aku punya hak untuk marah, tetapi itu bukan berarti aku bisa membenci seseorang dan berlaku bengis.

Aku belajar,

Bahwa kata-kata manis tanpa tindakan adalah saat perpisahan dengan orang yang kucintai.

Aku belajar,

Bahwa orang-orang yang kukasihi justru sering diambil segera dari

Kehidupanku.......

Aku berhenti sejenak, meletakkan pulpen dan membaca ulang apa yang telah aku goreskan dalam catatan ini.

Lama kuterdiam, ketenangan senja memberikan kekuatan baru bagi raga untuk menysukuri nikmat walaupun sekecil apapun. Dan terus berusaha memberikan yang terbaik bagi orang2 yg kusayangi sampai aku memahami tujuanku hidup di tanah yg fana ini.

Aku merapatkan kedua tangan sampai menyentuh bibir. Kemudian kutengadahkan kepala memandang langit sore,

“Ya Allah, aku bersyukur atas segala nikmat yang telah engkau berikan kepadaku dan orang2 yang kusayangi. Ya Allah, aku memohon maaf atas segala kekhilafanku selama ini karena hanya dengan ampunan-Mu lah hati ini dapat kembali tenang. Dan terakhir, ya Allah, jagalah ibu, ibu, ibu, ayah, saudara, orang2 yg aku sayangi dan calon istri dan anak2ku kelak. Terima kasih ya Allah.

Amin.”

Re-created by me

LOVE don't need reason why?

Malam itu di sebuah restoran, genap setahun djay dan kayla menjalin hubungan kasih. Restoran itu adalah tempat awal cinta mereka. Terletak di lantai 17 gedung yg berada di pusat jantung ibu kota. Mereka mengambil tempat yang sama seperti dulu. Di dekat jendela sehingga dari luar tampak indah gemerlap hiruk pikuk urban jakarta.

Selesai makan, kayla bertanya,”Mengapa kamu begitu mencintai dan menyayangiku, djay?”.

Mendapat pertanyaan seperti itu, djay hanya diam.

“jawablah, sayang. Aku pengen tahu alasannya?”, lanjutnya.

“aku tak dapat menjelaskan alasannya......., tapi aku sungguh menyayangimu, kay”, jawab djay.

“kamu bahkan tidak dapat memberikan alasan kepadaku, bagaimana kamu dapat berkata kamu mencintaiku. Bagaimana kamu dapat berkata kamu mencintaiku.”

“aku bener2 gak tau alasannya, kay. Tapi jika kamu begitu ingin mengetahuinya, aku dapat membuktikan bahwa aku sayang kamu, kay.”

“Bukti?Tidak! sekarang ini aku mau kamu menjelaskan alasannya. Krisna saja dapat berkata kepada citra bahwa dia mencintai citra. Tapi kamu djay tidak dapat!”

Djay heran mendengar kata2nya, dia berpikir sejenak,”Ok Ok, Kay. Hmmmm...Karena kamu cantik, karena suaramu enak didengar, karena kamu penuh perhatian, karena kamu mengasihi, karena kamu bijaksana, karena senyummu, karena setiap gerakkanmu.”

Mendengar hal itu, kayla tersenyum bahagia, ada sinar kepuasan dalam raut wajahnya.

Beberapa minggu kemudian mereka menghabiskan malam dengan menonton sebuah film dengan akhir yg sedih karena sang terkasih yang sudah lama ia cintai mengalami koma.

Sebelum tidur, djay mengirimkan sebuah pesan singkat untuk kayla.

[kay, sebelum tidur tolong buka email dariku. Aku ingin kamu membacanya]

Mendapat pesan tersebut, kayla yang sudah setengah ngantuk mengambil laptop dan mulai membaca email darinya.

-untuk seseorang yang begitu aku sayangi-

Kay, kamu masih ingatkan waktu di restoran itu ketika kamu menginginkan alasan dariku kenapa aku begitu mencintaimu. Dan sekarang aku ingin menjelaskan kenapa aku awalnya sungguh tak bisa mengucapkan. Mungkin dengan film yang barusan kita tonton tadi aku ingin mengilustrasikan bahwa kamu adalah cewek yang mengalami koma dan dengan jawaban yang aku berikan ketika kamu bertanya alasan mengapa aku begitu mencintai dan menyayangimu, sekarang aku berhak mengirimkan surat ini:

Kekasihku,

Karena suaramu yang merdu aku mencintaimu.

Sekarang dapatkah kamu berbicara?

Tidak! Oleh karena itu aku tak dapat mencintaimu.

Karena kamu penuh perhatian dan peduli maka aku menyukaimu.

Sekarang kamu tidak dapat menunjukkannya, oleh karena itu aku tak dapat mencintaimu.

Karena senyummu, karena setiap gerakanmu maka aku mencintaimu.

Sekarang dapatkah kamu tersenyum? Dapatkah kamu bergerak?

Tidak! Karena itu aku tak dapat mencintaimu.

Jika cinta memerlukan alasan seperti sekarang, maka tidak ada alasan lagi bagiku untuk mencintaimu lagi.

Apakah cinta memerlukan alasan?

TIDAK! Oleh karena itu, saya masih tetap mencintaimu

Dan Cinta tidak memerlukan alasan.

Tetapi jika cinta tetap memerlukan alasan maka alasannya hanya satu.

Aku Mencintaimu karena Allah.

-----------

Kay, tak terasa sudah setahun kita menjalaninya. Sekarang aku sudah yakin denganmu untuk bersama melengkapi hidup ini.

Kay........would you marry me?

Dari seseorang yang mencintaimu, djay.

Selesai membacanya, air mata membasahi pipinya dan rasa kantukpun hilang seketika.

Dengan senyum yang tergaris lembut di bibirnya, kayla membalas pesan singkat darinya.

[tommorow, make it gentle and romantic. And absolutly my answer’s yes, my sweetheart. Good night, hope we meet in our dream together in this wonderful night ^_^.]

Re-created by me